Selasa, 25 April 2017

Langkah dan Cara Memilih Jilbab untuk Wajah Bulat

model kerudung untuk wajah bulat

Lantas bagaimana sih bentuk atau model kerudung untuk wajah bulat yang tepat? Jika anda memiliki bentuk wajah yang bulat, tips sederhana ini mungkin berguna untuk anda agar tampil lebih modis.
  1. Jilbab yang cocok untuk bentuk wajah bulat adalah jenis kerudung jilbab yang ada pet atau yang membutuhkan ciput sebagai daleman jilbab. Kerudung model ini akan membuat wajah Anda terlihat panjang.
  2. Sebenarnya ada banyak pilihan kerudung untuk wajah bulat, mulai dari jenis jilbab paris, pashmina, ataupun yang lainnya. Namun pilihlah model kerudung abstrak yang berbentuk lembaran berukuran lebar agar mudah dibentuk sesuai keinginan anda.
  3. Dalam mengenakan jilbab abstrak, jadikan tulang pipi anda sebagai patokannya. Caranya, buat agar kerudung yang anda kenakan menutup hingga melewati tulang pipi sehingga memberikan efek lonjong pada wajah.
  4. Hindari memilih atau mengenakan model kerudung yang melingkari bentuk kepala Anda karena justru akan memperkuat kesan bulat pada wajah anda.
  5. Pilih jenis jilbab abstrak, baik berbentuk empat atau segi tiga dengan ukuran yang lebar. Gunakan kerudung ini sebagai pelapis dari ciput dengan tanpa melingkarkan kedua ujungnya di bawah dagu. Buat saja agar kerudung ini seperti jatuh ke sisi pundak, tentunya diikat dengan peniti agar tidak mudah lepas. Model kerudung untuk wajah bulat semacam ini cukup efektif untuk membuat kesan wajah bulat menjadi kabur karena termanipulasi oleh bentuk kerudung.

Dan berikut ini contoh pemilihan Jilbab untuk wajah bulat

tutorial jilbab kerudung paris untuk wajah bulat      
              
tutorial kerudung untuk wajah bulat jilbab paris



Gambar terkait



Tidak ada komentar:

Posting Komentar

Jilbab Syar'i ala Artisa ( Oki Setyana Dewi )

  Sekarang ini bayak sekali designer busana muslim yang mengeluarkan berbagai macam rancangan terbarunya. Mulai dari rancangan baju, ranc...